Kalau Anda cermati, ayam goreng fried chicken semakin lama semakin di gemari oleh orang Indonesia, coba saja lihat di sekitar kita, banyak sekali bertebaran gerai fried chicken di sepanjang jalan. Semuanya laris manis, bahkan mereka kualahan melayani pelanggan yang datang mengantri. Kalau Anda tertarik untuk membuka usaha ayam goreng fried chicken, berikut adalah lima franchise ayam goreng fried chicken dengan investasi di bawah 20 juta yang bisa Anda pertimbangkan.
Deretan Franchise Ayam Goreng Fried Chicken Dengan Investasi Di bawah 20 Juta
Peluang bisnis ayam goreng fried chicken masih cukup populer dan memiliki target pasar yang masih cukup besar. Bagi Anda yang juga tertarik untuk bergabung dengan bisnis franchise ayam goreng, berikut adalah beberapa daftar franchise yang bisa dipertimbangkan karena membutuhkan biaya modal investasi cukup terjangkau.
1. Rocket Chicken Sebagai Salah Satu Dari Lima Franchise Ayam Goreng Fried Chicken Dengan Investasi Di bawah 20 Juta
Jika Anda ingin membuka bisnis franchise ayam goreng fried chicken namun memiliki modal yang cukup terbatas, Rocket Chicken bisa menjadi salah satu franchise yang bisa dipertimbangkan. Pasalnya Anda bisa bergabung dengan bisnis franchise ini menggunakan modal biaya yang relatif terjangkau yakni pada kisaran Rp 20 jutaan untuk biaya kemitraan selama sekitar 5 tahun.
2. Franchise Magu-magu Fried Chicken
Lima franchise ayam goreng fried chicken dengan investasi di bawah 20 juta yang bisa Anda pertimbangkan selanjutnya adalah Magu-magu Fried Chicken. Waralaba ini berasal dari Yogyakarta dan dikenal sebagai salah satu penyedia fried chicken dengan kisaran harga yang cukup terjangkau.
Kalau Anda berminat ingin gabung dengan bisnis waralaba yang satu ini, modal investasi yang dibutuhkan pun relatif cukup terjangkau. Dengan kisaran modal investasi di angka Rp 20 jutaan, Anda sudah bisa memulai bisnis usaha franchise fried chicken dari Magu-magu ini.
3. Sabana Fried Chicken
Deretan waralaba yang bisa Anda pertimbangkan selanjutnya adalah Franchise Sabana Fried Chicken. Waralaba ini sendiri sudah hadir sejak tahun 2006 yang lalu dan memiliki outlet pertama di kawasan Bekasi. Jika Anda tertarik untuk bergabung dengan bisnis waralaba ini, kisaran modal investasi yang harus disediakan berkisar pada Rp 16 jutaan. Relatif cukup terjangkau, bukan?
4. Kuku Kriuk Fried Chicken
Deretan lima franchise ayam goreng fried chicken dengan investasi di bawah 20 juta yang bisa Anda pertimbangkan berikutnya adalah Kuku Kriuk Fried Chicken. Franchise yang satu ini juga berasal dari Yogyakarta yang dikenal dengan menu ayam goreng krispi dengan berbagai varian rasa yang dimilikinya.
Bagai Anda yang tertarik dan ingin bergabung dengan bisnis waralaba ayam goreng krispi ini, modal yang dibutuhkan relatif cukup terjangkau. Dengan kisaran modal diangka Rp 10 jutaan, Anda sudah bisa bergabung dan membuka operasional bisnis ayam goreng Kuku Kriuk Fried Chicken ini.
5. Orchi Fried Chicken
Orchi Fried Chicken mulai didirikan pada tahun 2010 yang lalu dan sudah memiliki sejumlah outlet/cabang disejumlah wilayah. Sebagai salah satu bisnis ayam goreng krispi yang semakin berkembang, Orchi Fried Chicken ini juga menawarkan bisnis waralaba dengan kisaran harga yang relatif terjangkau. Modal investasi yang dibutuhkan untuk bermitra dengan waralaba ini pada kisaran Rp 20 jutaan.
Itulah lima franchise ayam goreng fried chicken dengan investasi di bawah 20 juta yang bisa Anda pertimbangkan jika ingin membuka bisnis ayam goreng krispi. Berbekal dengan beberapa daftar informasi di atas, Anda tidak perlu bingung lagi dalam memilih franchise yang tepat untuk pengembangan bisnis Anda.
Eksplorasi konten lain dari Surabaya Media
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.